About Us

A Boy in A Hotel Room

A Boy in A Hotel Room adalah proyek pribadi yang berawal dari ketertarikan saya terhadap hotel dan desain interior. Dimulai dari ulasan-ulasan di berbagai platform seperti Google Local Guides dan Tripadvisor, A Boy in A Hotel Room hadir dengan pembahasan yang lebih komprehensif dan media visual pendukung yang representatif sebagai referensi yang kredibel dan bermanfaat bagi para pembaca.

Blog ini merangkul properti dari beragam kelas dan kategori. Pengelompokkan hotel di A Boy in A Hotel Room mencakup tiga aspek utama: rating atau bintang, lokasi, dan tipe. Dengan demikian, para pembaca bisa mencari ulasan untuk properti sesuai keinginan, seperti hotel mewah atau hotel di Jakarta. Di akhir setiap tulisan, terdapat penilaian dengan empat aspek yang dapat dijadikan sebagai konsiderasi pembaca saat ingin memilih hotel. Silakan kunjungi halaman emoji map untuk mengetahui detail terkait aspek penilaian yang saya gunakan.

Beberapa aspek seperti pemberian nilai dan komentar dalam setiap ulasan memang bersifat subjektif, tetapi sebisa mungkin saya memprioritaskan objektivitas dalam tulisan yang saya ramu. Ketidaknyamanan yang saya cantumkan tidak selalu dialami oleh orang lain, dan hanya ditujukan sebagai bahan perbaikan untuk properti yang bersangkutan. Informasi faktual diambil dari sumber tepercaya, seperti situs web resmi hotel dan video showcase hotel dari YouTube. Informasi harga diambil dari Tripadvisor atau situs resmi properti.

A Boy in A Hotel Room tidak memiliki afiliasi dengan hotel chain tertentu. Namun, saya tertarik untuk meliput beragam properti dari berbagai perusahaan, kelas, dan kategori. Tujuan utama saya adalah menghadirkan ulasan hotel yang kredibel untuk para pembaca, memberikan ekspos tambahan kepada hotel-hotel yang dibahas, serta memberikan gambaran mengenai beragam hotel yang diulas. Semoga berkenan dan selamat membaca!

A Boy in A Hotel Room

When we review hotels, please expect some humour. Unless stated, all hotel-related photos were taken by us. Please check the emoji map for scoring information.

Design a site like this with WordPress.com
Get started